Zaman sekarang, menentukan TWS mana yang kamu ingin beli bisa menjadi hal yang sulit. Pasar TWS pun telah berkembang pesat sejak pertama kali teknologi ini diperkenalkan ke publik. TWS zaman awal-awal tidak punya kualitas suara yang bagus dan performanya tidak dapat diandalkan.
Sekarang, sudah ada berbagai merk seperti Apple, Sony, Samsung, dan lainnya yang menyediakan TWS bagus. Kamu pun bisa mendapatkan teknologi noise cancellation dan kualitas suara yang luar biasa.
Namun, tidak semua orang mementingkan kedua hal tersebut. Ada yang mencari yang lebih cocok untuk berolahraga, kualitas mic terbaik untuk telepon, dan lain-lain. Mencari yang terbaik terkadang juga bisa tergantung dengan merk ponsel yang kamu punya.
Rekomendasi TWS Terbaik Saat Ini
Merk-merk ternama biasanya akan berfokus untuk menghadiri fitur-fitur canggih dan meningkatkan kenyamanannya di kuping. Berikut adalah beberapa rekomendasinya dan masing-masing mungkin punya target market yang berbeda.
Sony WF-1000XM5
Secara keseluruhan, TWS terbaik yang bisa kamu pilih adalah Sony WF-1000XM5. Model sebelumnya, WF-1000XM5 ini telah menjadi salah satu TWS terbaik secara menyeluruh. Meskipun namanya sulit, kamu bisa merasakan sendiri mengapa TWS ini dianggap sebagai salah satu yang terbaik, mulai dari segi kualitas suara, kekuatan ANC (Active Noise Cancellation), hingga kenyamanannya di kuping. Beberapa orang mengatakan model sebelumnya, WF-1000XM4 terasa terlalu besar di kuping. Namun kini, Sony telah mengecilkan ukurannya dan mengurangi bobotnya.
Jabra Elite 3
Kalau kamu mencari TWS terbaik seharga 1 jutaan, coba Jabra Elite 3. Dalam memilih earbuds, hal-hal umum yang biasanya paling dibutuhkan adalah kualitas suara, kenyamanan, dan baterai. Jika memang itu saja yang kamu butuhkan, Jabra Elite 3 ini sudah sangat cukup. Meskipun tidak ada fitur ANC atau wireless charging, TWS ini memiliki performa yang sangat baik dengan harga yang bisa dibilang sangat ramah.
Bose QuietComfort Earbuds II
Bagi yang mau mendengarkan musik dengan tenang, pilih Bose QuietComfort Earbuds II. TWS ini menawarkan teknologi ANC paling kuat. Dalam segi ukuran, QC Earbuds II juga lebih kecil dibanding model sebelumnya, termasuk casingnya. Namun, harga dari TWS dari merk ternama ini juga lumayan mahal.
Beats Fit Pro
Beats Fit Pro adalah pilihan yang tepat kalau kamu suka mendengarkan musik saat berolahraga. TWS ini punya noise cancellation yang bagus dan bassnya juga pas untuk membuat kamu lebih semangat berolahraga. Namun yang membuatnya bagus untuk berolahraga adalah desainnya. Bagian ujung dari earbuds ini mirip seperti sayap yang membuatnya terkunci di telinga dan tidak jatuh-jatuh. Beats Fit Pro juga sudah bersertifikat IPX4, yang berarti TWS ini sudah tahan air dan keringat.
Apple AirPods Pro (Gen 2)
Bagi pemilik iPhone, tentunya pilihan TWS yang paling baik adalah yang dari Apple sendiri, yakni AirPods Pro generasi kedua. Dibanding yang generasi yang pertama, AirPods Pro ini punya teknologi noise cancellation yang lebih kuat dan suara yang lebih bagus. AirPods Pro juga sudah seringkali dianggap sebagai salah satu TWS dengan mic terbagus untuk menghasilkan suara yang jernih saat telepon atau meeting.
Samsung Galaxy Buds 2 Pro
Jika kamu bukan pengguna iPhone, kemungkinan besar kamu pakai Samsung. Jika iya, maka Samsung Galaxy Buds 2 Pro adalah pilihan TWS yang paling cocok untukmu. Earbuds ini memiliki desain yang lebih kecil dan ringan dibanding model sebelumnya, dan kualitas suaranya pun termasuk sebagai salah satu yang terbaik. Ditambah lagi Buds 2 Pro ini punya sertifikasi IPX7, yang berarti TWS ini tahan air dan keringat, sehingga lebih awet dibanding AirPods.
Apple AirPods (Gen 3)
Kalau kamu merasa tidak perlu active noise cancellation, AirPods generasi ketiga dari Apple bisa menjadi pilihan yang cocok, apalagi jika kamu pakai iPhone. Sebagai sesama produk Apple, konektivitasnya tentu telah terintegrasi dengan mulus. Lalu, TWS generasi ketiga dari Apple ini juga sudah dilengkapi fitur spatial audio, sebuah fitur yang tadinya cuma ada di versi Pro nya.
Nah, itu lah beberapa TWS terbaik yang bisa kamu temukan di pasar sekarang. Masing-masing pilihan ini tersedia dalam harga yang berbeda-beda. Yang paling penting, pilihlah yang paling cocok dengan kebutuhanmu biar kamu bisa menikmati musikmu dengan maksimal.
Kalo soal harga, kamu tidak perlu khawatir kalau belanja di Lazada. Promonya ada banyak, seperti bonus dadakan, cashback, dan gratis ongkir. Apalagi kalau belanja di LazMall dijamin 100% original. Yuk, download Lazada sekarang!