Sakit gigi termasuk ke dalam penyakit yang paling umum dirasakan oleh banyak orang. Gejala yang dirasakan bisa berbeda-beda. Ada yang merasakan bengkak di sekitar area gusi hingga rahang, mengalami gigi atau gusi yang berdarah, hingga kesulitan membuka mulut, bahkan mengunyah makanan.
Tak hanya gejalanya, penyebab sakit gigi juga bisa bervariasi. Akar masalahnya bisa dari kerusakan pada gigi, erosi gigi, resesi gusi, atau penggunaan produk perawatan gigi yang kurang tepat.
Terlepas dari gejala dan penyebabnya yang beragam, jangan pernah membiarkan sakit gigi lama bersarang. Sakit yang dirasakan kerap membuat penderitanya kehilangan nafsu makan. Oleh karena itu, kamu membutuhkan obat sakit gigi paling ampuh untuk bisa segera sembuh.
Rekomendasi Obat Sakit Gigi Paling Ampuh
Jika masih bingung memilih obat yang tepat saat sakit gigi menyerang, lima rekomendasi obat di bawah ini bisa kamu jadikan referensi. Kelima obat tersebut bisa diandalkan untuk mengurangi dan menghilangkan rasa nyeri pada gigi. Simak dulu daftar nama obat dan penjelasannya berikut ini, ya!
1. Ponstan
Bahan aktif utama Ponstan adalah 500 mg asam mefenamat. Jenis asam ini mampu meredakan sakit pada gigi dengan menghambat pembentukan prostaglandin, yakni zat kimia di dalam tubuh yang menjadi penyebab rasa nyeri. Selain itu, asam mefenamat juga bisa meredakan bengkak dan radang yang sering dialami ketika kamu sakit gigi.
Ponstan bisa digunakan oleh orang dewasa serta remaja di atas 14 tahun. Umumnya, obat ini diminum 1 tablet sebanyak 3 kali sehari hingga sakit gigi mereda.
2. Dentasol
Dentasol tidak hanya berfungsi meredakan rasa nyeri akibat kerusakan gigi. Obat ini juga terbukti dapat menyembuhkan sariawan, radang gusi, bahkan rasa sakit yang ditimbulkan ketika tumbuh gigi.
Ada lima bahan aktif yang membuat Dentasol dikategorikan sebagai salah satu obat ampuh untuk sakit gigi, yaitu Benzocaine, Camphora, Mentholum, Phenolum, dan Cetylpyridinium Chloride. Bahan-bahan tersebut ada yang memiliki fungsi sebagai anastesi lokal sebagai penghilang rasa nyeri, ada pula yang bertugas menjadi desinfektan untuk membersihkan bakteri penyebab infeksi. Lengkap, bukan?
3. Ibuprofen
Obat sakit gigi yang satu ini sepertinya menjadi salah satu pilihan yang paling sering digunakan. Untuk meredakan rasa nyeri yang ringan hingga sedang, Ibuprofen bisa menjadi andalan. Obat ini juga tersedia dalam bentuk tablet, kapsul, serta sirop yang bisa disesuaikan dengan penggunanya.
Tak hanya menghilangkan nyeri, Ibuprofen mampu meredakan demam yang kadang muncul bersamaan dengan rasa sakit gigi. Orang dewasa bisa minum Ibuprofen 1 tablet dalam tiga kali sehari, sedangkan dosis untuk anak-anak dan bayi di bawah usia 6 bulan harus mengikuti anjuran dokter.
4. Cataflam
Mengalami sakit gigi yang terasa berdenyut-denyut tanpa henti? Cataflam adalah obat yang tepat untuk kamu konsumsi. Kandungan Kalium Diklofenak yang terdapat di dalam obat ini mampu menahan produksi enzim siklo-oksigenase (COX) yang menjadi penyebab gigi terasa berdenyut-denyut. Ketika produksi enzim COX tertahan, peradangan dan rasa nyeri pada gigi pun akan berkurang, lalu menghilang.
Cataflam sebenarnya termasuk obat bebas yang bisa diminum dengan dosis aman sebanyak 150 mg (3 tablet sehari). Namun, jika kamu memiliki kondisi kesehatan tertentu, ada baiknya berkonsultasi dulu dengan dokter untuk menentukan dosis yang tepat.
5. Sumagesic
Sumagesic berupa obat tablet yang memiliki kandungan Paracetamol sebanyak 600 mg. Oleh karena itu, obat ini berperan sebagai analgetik dan antipiretik. Sumagesic bisa digunakan sebagai pereda sakit gigi sekaligus penurun demam jika kedua gejala tersebut muncul bersamaan.
Sumagesic bisa dikonsumsi oleh dewasa sebanyak 1 tablet untuk tiga kali sehari. Bagi anak-anak, obat ini bisa diminumkan sebanyak seperempat hingga setengah dosis, tergantung usia dan berat badan anak.
Kelima obat sakit gigi yang sudah disebutkan di atas bisa didapatkan dengan mudah di toko obat offline maupun online. Karena sakit gigi bisa dirasakan kapan saja, sebaiknya kamu selalu menyediakan stok obat pereda gigi nyeri di rumah.
Mencari obat paling tepat yang kamu butuhkan kini tak perlu ribet, lho. Order berbagai jenis obat yang aman dan berkualitas di Lazada. Bagi kamu yang ingin belanja dengan harga terbaik, jangan lupa gunakan banyak promo menariknya saat checkout, dari gratis ongkir hingga cashback tiap hari. Yuk, lengkapi kebutuhanmu di Lazada sekarang!