Sebelum true wireless stereo ngetren, headset kabel sudah lebih dulu populer. Kalau dibandingkan keduanya memang punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. Meskipun begitu, kehadiran true wireless seolah jadi jawaban buat kamu yang kurang nyaman dengan kabel headset.
Kelebihan dan Kekurangan Headset Kabel
Nah, buat kamu yang masih bingung menentukan pilihan antara TWS atau headset kabel, simak ulasan kali ini untuk mengenali kelebihan dan kekurangan dari headset kabel terlebih dahulu.
1. Kompatibel dengan Berbagai Perangkat
Salah satu kelebihan dari headset kabel adalah kompatibel dengan berbagai perangkat dengan kabel jack 3.5mm. Berbeda dari TWS yang kadang hanya kompatibel dengan device tertentu. Kalaupun nggak cocok, kamu bisa mengakalinya dengan alat bantu pihak ketiga agar headset tersambung ke perangkat.
2. Harga Lebih Bersahabat
Nggak bisa dipungkiri kalau harga headset kabel lebih terjangkau daripada TWS. Fitur stkamur pada headset kabel jadi salah satu alasan kenapa produk ini dijual dengan harga lebih murah. Bahkan, dengan budget Rp 10.000 saja kamu sudah bisa dapat headset kabel. Lain halnya dengan TWS yang makin premium kualitasnya, maka makin mahal juga harganya.
3. Tidak Perlu Di-charge
Nah, keunggulan lain dari headset kabel adalah nggak perlu di-charge. Kalau mau pakai tinggal colokkan headset ke perangkatmu. Sementara TWS harus di-charge apabila baterainya habis. Kalau tidak, kamu tidak akan bisa menggunakannya.
Meskipun punya beberapa kelebihan, bukan berarti headset kabel nggak punya kekurangan. Produk yang satu ini tetap memiliki kekurangan, salah satunya adalah kabel yang cukup mengganggu buat sebagian orang. Khususnya untuk kamu yang hobi olahraga sambil mendengarkan lagu.
Selain itu, kabel headset juga rawan putus kalau tidak disimpan dengan benar. Dari segi fitur pun, headset kabel sangat standar. Jadi, kamu tidak bisa menikmati teknologi-teknologi terbaru yang memberikan kenyamanan lebih dalam memakai headset.
Kelebihan dan Kekurangan Headset TWS
Lantas, bagaimana dengan headset TWS? Sekilas sih true wireless memang menggiurkan karena produknya yang bervariatif dengan fitur-fitur kekinian. Berikut ini beberapa keunggulan dari TWS yang bisa kamu jadikan pertimbangan.
1. Praktis
Kalau bicara soal kepraktisan, true wireless juaranya karena produk ini memang dirancang untuk kamu yang multitasking. Mau mendengarkan musik, bermain game, maupun mengangkat telepon di sela-sela aktivitas, kamu nggak akan terganggu dengan kehadiran kabel. Sebab headset jenis ini menggunakan jaringan bluetooth.
2. Cocok Buat Kamu yang Aktif
Kalau kamu tipe orang yang aktif dan punya mobilitas tinggi, true wireless adalah pilihan paling pas. TWS memberikan ruang gerak yang lebih luas dibanding headset kabel. Bahkan, ketika kamu harus menerima panggilan saat di perjalanan pun, kamu bisa mengangkatnya tanpa memainkan ponsel. Selain itu, jarak jangkauan TWS dengan jaringan Bluetooth 5.0 bisa mencapai 240 meter, sehingga memberikan keleluasaan dan kemudahan saat menggunakannya.
3. Fitur Kekinian
Beberapa rekomendasi TWS sudah dilengkapi dengan fitur-fitur canggih dan kekinian yang memanjakan para penggunanya. Ada banyak produk yang dilengkapi sensor, sehingga bisa menghentikan dan memutar lagu secara otomatis ketika dilepas ataupun digunakan. Tak hanya itu, beberapa produk juga dilengkapi dengan pereda noise yang membuat kualitas audionya lebih ciamik.
4. Lebih Aman
Untuk kelebihan yang satu ini ditinjau dari penggunaannya saat berkendara. Dibanding dengan headset kabel, true wireless memang lebih aman. Sebab kamu tak perlu menghubungkannya ke ponsel. Menariknya, sejumlah produk TWS juga dilengkapi dengan tombol yang langsung menghubungkan ke smartphone untuk mengangkat panggilan telepon. Dengan begitu, kamu masih bisa tetap fokus mengemudi meskipun harus mengangkat panggilan penting.
Kendati demikian, TWS juga punya kekurangan, lho. Salah satunya dari segi harga. Umumnya true wireless dijual dengan kisaran harga Rp200.000 hingga jutaan rupiah. Tambah canggih fitur yang dihadirkan, maka harga TWS bisa jauh lebih mahal. Harga tersebut juga tergantung dari merk produk yang kamu pilih.
Dalam memilih headset kabel maupun TWS, semua kembali lagi ke preferensi masing-masing. Apa pun jenis headset dan rekomendasi TWS yang kamu pilih, kamu bisa menemukannya di Lazada. Di Lazada, kamu juga bisa menghemat karena ada banyak promo menarik yang tersedia. Mulai dari bonus belanja hingga gratis ongkir yang berlaku ke seluruh wilayah Indonesia. Yuk, dimanapun kamu berada, belanjanya di Lazada aja!