Zaman sekarang, laptop adalah sebuah alat esensial yang hampir digunakan oleh semua orang dalam kesehariannya. Laptop sangat berguna baik untuk pekerja maupun pelajar.
Laptop adalah perangkat elektronik yang dapat digunakan untuk berbagai macam pekerjaan, seperti mengolah data, membuat presentasi, mencatat, dan lain-lain. Setiap laptop terbaik memiliki spesifikasi dan keunggulannya masing-masing yang harus kamu cek terlebih dahulu sebelum membelinya.
Rekomendasi Laptop Terbaik 2023
Berikut adalah contoh laptop-laptop terbaik yang bisa kamu jadikan sebagai referensi saat ingin membeli laptop, di antaranya:
1. Apple MacBook Air M2
- Spesifikasinya:
- CPU: Apple M2 Chip 8 core
- RAM: 16GB DDR4
- Kartu Grafis: Apple M2 GPU – 10 core
- Layar: Retina 13,6” kecerahan 500 nit dan warna luas P3
- Penyimpanan: 256GB / 512GB SSD
- Harga: sekitar Rp 20.000.000
Apple MacBook Air M2 hadir dengan desain yang ringan dan tipis, namun mempunyai layar yang lebih luas dari generasi sebelumnya, serta dibekali dengan prosesor M2 terbaru dari Apple yang membuatnya lebih bertenaga dan cepat.
Kabar baiknya, webcam dari laptop ini telah mengalami peningkatan dengan resolusi yang lebih baik dan performa yang stabil. Jadi tidak heran jika Macbook Air M2 ini mampu menangani beban kerja yang intens dengan sedikit atau bahkan tanpa panas.
2. Dell XPS 15 OLED
- CPU: 12th Generation Intel Core i7-12700
- RAM: 16GB DDR5 4800MHZ
- Kartu Grafis: NVIDIA GeForece RTX TM 3050 4GB GDDR6
- Layar: 15,6” 3,5K UHD OLED
- Penyimpanan: 1TB M.2 PCIe NVMe SSD
- Harga: sekitar Rp 27.999.000
Laptop ini memiliki layar yang mengesankan, keyboard yang nyaman, dan performa kelas atas. Sehingga, tidak heran jika disebut yang terbaik untuk berbagai kebutuhan, baik untuk pekerja, content creator, ataupun gamer.
3. RedmiBook 15
- CPU: Intel Core i3-1115G4
- RAM: 8GB DDR4 3200MHZ
- Kartu Grafis: Intel UHD Graphics
- Layar: Retina IPS 15,6“ FHD
- Penyimpanan: 256GB SSD
- Harga: sekitar Rp 5.099.000
Laptop terbaik ini cocok untuk pelajar SMP/SMA. Selain karena harganya yang bersahabat, beratnya juga ringan dan bentuknya tipis, nyaman untuk dibawa-bawa. Terlebih lagi, keyboardnya yang berdesain Chiclet dan cukup luas membuatnya lebih nyaman dan leluasa untuk mengetik.
4. Asus Vivobook 14X
- CPU: AMD RyzenTM 5 5600H
- RAM: 8GB DDR4 on board (Upgradeable)
- Kartu Grafis: Integrated AMD RadeonTM Graphics
- Layar: 14,0”, WUXGA
- Penyimpanan: 512GB M.2 NVMeTM PCIe 3.0 SSD
- Harga: sekitar Rp 9.305.000
Laptop dengan desain modern dan cukup ringkas, serta nyaman dibawa bepergian ini cocok untuk kalangan mahasiswa. Selain itu, harganya juga cukup terjangkau jika dibandingkan dengan kualitas yang diberikannya.
5. Asus Zenbook 14 OLED
- CPU: AMD RyzenTM 5 5625U
- RAM: 8GB LPDDR4X on board
- Kartu Grafis: AMD RadeonTM Graphics
- Layar: 14,0” 2.8K
- Penyimpanan: 512GB M.2 NVMeTM PCIe 3.0 SSD
- Harga: sekitar Rp 14.999.000
Laptop satu ini sangat bagus dan ideal untuk pekerja kantoran, terutama karena baterainya yang awet. Selain itu, laptop ini juga dilengkapi dengan sensor keamanan biometrik untuk pengenalan wajah, jadi kamu tidak perlu repot-repot mengetik untuk login.
Cara Mudah Memilih Laptop yang Bagus
Dengan adanya banyak sekali jenis laptop yang beredar dipasaran, banyak orang pasti mengalami kesulitan dalam memilih laptop. Tenang, karena dibawah ini adalah beberapa informasi untuk membantu kamu memilih laptop yang bagus.
1. Ketahui Jenis dan Ukuran Media Penyimpanan
Laptop memiliki dua jenis media penyimpanan, yaitu harddisk dan SSD. Harddisk adalah penyimpanan yang biasanya memiliki kapasitas besar dan tidak terlalu mahal, namun memiliki kecepatan seperti SSD.
Sedangkan, SSD adalah penyimpanan yang cukup mahal untuk ukuran yang kecil, namun mempunyai kecepatan yang kencang karena teknologi yang digunakan lebih baru. Oleh karena itu, sekarang banyak merk laptop yang mulai beralih menggunakan harddisk bertipe SSD karena dinilai lebih cepat.
2. Ukuran Laptop
Ukuran termasuk sebagai hal dasar yang harus kamu pertimbangkan. Umumnya, laptop memiliki ukuran layar mulai dari 11 inci hingga 17,3 inci dengan berat mencapai 1-2 kg. Nah, bagi kamu yang membutuhkan portabilitas tinggi sebaiknya pilih laptop yang berukuran kecil dan praktis. Karena ini akan memudahkan kamu untuk membawanya kemana-mana.
Demikian ulasan mengenai rekomendasi dan cara memilih laptop terbaik untuk kebutuhan kamu sehari-hari. Untuk memastikan kamu puas dengan pilihanmu, jangan buru-buru dan memilih yang spesifikasinya paling tinggi. Karena spesfikasi laptop yang tinggi tidak selalu menjamin laptop tersebut cocok untukmu. Kalau kamu sudah menentukan laptop pilihanmu, kamu tinggal beli secara online di Lazada. Koleksi laptop di Lazada sangat lengkap dan ada berbagai voucher menarik yang bisa kamu gunakan seperti gratis ongkir dan bonus belanja. Dengan berbelanja di Lazada, kamu bisa belanja dengan lebih hemat. Yuk, dapatkan laptop terbaik untukmu di Lazada!