Tekanan darah rendah, atau disebut juga sebagai hipotensi, mungkin memiliki arti yang berbeda untuk masing-masing orang. Normalnya sekitar 90/60 mmHg sampai 120/80 mmHg. Tetapi terkadang angka normal ini berubah-ubah.
Tekanan darah yang normal biasanya didasarkan oleh riwayat kesehatan, umur, dan kondisi tubuh. Masing-masing orang juga bisa mengalami gejala yang berbeda-beda. Salah satu cara yang mudah untuk mengatasi ataupun mencegah tekanan darah rendah adalah dengan menjaga pola makan.
Makanan untuk Tekanan Darah Rendah
Mengkonsumsi makanan tertentu bisa meningkatkan tekanan darah kamu. Kamu bisa melihat hasilnya dengan mengamati perubahan pada gejala yang kamu alami dan tentukan makanan apa yang berguna untuk tubuhmu.
Air
Dehidrasi adalah salah satu penyebab umum yang menyebabkan tekanan darah rendah. Oleh karena itu, kamu perlu mengkonsumsi air dengan cukup setiap harinya. Tubuh kita memerlukan sekitar dua liter air sehari atau setara dengan delapan gelas. Trik lainnya adalah dengan meminum sekitar 350-500 ml air sebelum makan agar tekanan darah tidak turun.
Susu
Susu atau segala produk lainnya yang mengandung susu juga bagus untuk tekanan darah rendah. Hal ini dikarenakan produk tersebut merupakan sumber yang bagus untuk vitamin B12 dan folat. Apalagi bagi kamu yang vegetarian, susu merupakan sumber protein yang wajib.
Kafein
Kafein atau kopi ternyata memiliki berbagai manfaat untuk tubuh. Kopi bisa meningkatkan tekanan darah dengan pesat, sehingga bagus jika kamu perlu meningkatkan tekanan darah dengan mendadak.
Telur
Telur juga merupakan sumber folat, vitamin B12, zat besi, protein, dan berbagai nutrisi lain yang bagus untuk meningkatkan tekanan darah rendah. Bahkan, telur juga bisa bermanfaat untuk kondisi jantung seperti anemia, dan lain-lain.
Kismis
Kismis adalah komponen yang bagus untuk ditambahkan ke menu sehari-harimu. Kismis kaya akan kalium dan anti oksidan, dan ini yang membuatnya bagus untuk tekanan darah rendah maupun tekanan darah tinggi.
Sayuran Hijau
Sayuran hijau untuk tekanan darah rendah mengacu pada kelompok tertentu. Kelompok sayuran yang dimaksud meliputi brokoli, bayam, kangkung, selada, kembang kol, kubis, dan lain-lain. Sayuran-sayuran tersebut merupakan sumber zat besi, folat, dan air yang baik.
Kacang-kacangan
Kacang-kacangan sudah dikenal sebagai sumber nutrisi yang bagus dan ternyata bisa juga untuk meningkatkan tekanan darah rendah. Kacang kaya akan nutrisi-nutrisi seperti folat, zat besi, kalium, dan lain-lain.
Hati & Organ Lainnya
Daging-daging organ ternyata juga bagus untuk tekanan darah karena berbagai nutrisi yang dimilikinya. Daging seperti hati kaya akan vitamin B12, zat besi, protein, dan nutrisi lainnya yang bagus untuk tekanan darah rendah.
Ikan
Ikan berlemak seperti salmon dan tuna memiliki berbagai manfaat untuk tubuh, dan salah satunya adalah untuk meningkatkan tekanan darah. Bahkan, ikan pun juga sehat untuk kesehatan tubuh. Hal ini dikarenakan ikan kaya akan lemak omega-3 yang meningkatkan penyerapan vitamin B12.
Ayam
Ayam juga sangat dikenal sebagai sumber protein yang bagus, asal tidak terlalu berlemak. Selain protein, ayam juga mengandung vitamin B12 dan nutrisi lainnya yang dapat meningkatkan tekanan darah rendah. Inilah mengapa ayam dan makanan unggas lainnya bagus untuk orang yang mengalami tekanan darah rendah.
Zaitun
Zaitun merupakan sumber vitamin E dan zat besi yang bagus. Selain itu juga masih ada berbagai nutrisi lain di dalamnya yang bagus untuk tekanan darah rendah. Bentuk paling umum yang dikonsumsi biasanya dalam bentuk minyak zaitun.
Nah, itulah berbagai makanan yang bagus untuk tekanan darah rendah. Makanan yang kita konsumsi akan sangat mempengaruhi tekanan darah tubuh. Lebih baik lagi jika kamu menggabungkan makanan sehat dengan olahraga yang teratur.
Kalau kamu perlu makanan yang sehat, cari di Lazada aja. Belanjanya mudah, kirimnya juga cepat dan gratis ongkir. Pengguna baru juga bisa dapat voucher spesial, lho. Makanya, buruan download dan daftar jadi pengguna Lazada!