Bisul adalah kondisi kulit yang umum terjadi tapi bisa menimbulkan ketidaknyamanan yang cukup besar. Bisul adalah infeksi pada kulit yang ditandai dengan benjolan merah, berisi nanah, dan terasa nyeri. Masalah ini dapat muncul di berbagai bagian tubuh, seperti wajah, leher, punggung, atau area lainnya. Bisul seringkali disebabkan oleh infeksi bakteri pada folikel rambut atau kelenjar minyak di kulit.
Selain rasa sakit dan ketidaknyamanan, bisul juga dapat mengganggu aktivitas sehari-hari dan menurunkan kualitas hidup seseorang. Solusi utama biasanya adalah mencari obat. Tapi jika kamu ingin mencari solusi alternatif, ada macam-macam obat bisul alami yang bisa kamu temukan.
Obat Bisul Alami yang Ampuh
Memencet atau mencongkel bisul bisa menyebabkan infeksi. Agar masalah bisul cepat selesai, lebih baik kamu menggunakan obat alami agar ia cepat pecah.
Kompres Air Hangat
Kompres air hangat adalah salah satu metode yang efektif dalam mengatasi bisul secara alami. Air hangat memiliki efek yang dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah di area yang terkena bisul. Ketika bisul terkena kompres air hangat, suhu panasnya dapat membantu melancarkan aliran darah ke area tersebut, mempercepat proses penyembuhan, mengurangi peradangan, dan dapat membantu nanah dan kotoran di dalamnya cepat keluar. Namun, metode ini hanya dianjurkan pada bisul yang sudah matang atau pecah, dan pastikan area bisul dalam keadaan bersih.
Garam Epsom
Garam Epsom juga dikenal bisa mempercepat proses penyembuhan bisul.
Caranya pun gampang. Tinggal campurkan garam epsom dengan air hangat, lalu kompres dengan campuran tersebut sekitar 15 sampai 20 menit. Biar maksimal, kompres 3 kali sehari.
Kunyit & Jahe
Kunyit dan jahe juga bisa digunakan sebagai obat bisul karena memiliki sifat antiinflamasi dan antimikroba untuk mengurangi peradangan dan mempercepat penyembuhan bisul. Cara penggunaannya adalah dengan membuat pasta kunyit dan jahe. Caranya, haluskan beberapa potongan kunyit segar dan jahe segar, lalu campurkan keduanya dengan sedikit air untuk membentuk semacam adonan. Oleskan adonan tersebut secara merata ke area bisul dan biarkan selama beberapa saat. Setelah itu, bilas dengan air hangat dan ulangi penggunaan beberapa kali sehari.
Tea Tree Oil
Tea tree oil atau minyak pohon teh juga memiliki sifat antimikroba, antiseptik, dan antiinflamasi untuk mengatasi bisul. Cara pakainya adalah dengan mencampurkan beberapa tetes tea tree oil dengan minyak pembawa, seperti minyak kelapa atau minyak zaitun. Kemudian, oleskan campuran ini secara langsung ke area bisul dengan menggunakan kapas atau cotton bud. Biarkan minyak meresap ke dalam kulit dan jangan dibilas. Ulangi sampai sembuh. Namun, perlu diingat beberapa orang mungkin alergi terhadap tea tree oil.
Minyak Jarak
Minyak jarak atau castor oil memiliki sifat antiseptik dan antiinflamasi yang membantu membersihkan area bisul dari bakteri penyebab infeksi serta mengurangi peradangan dan nyeri. Cara pakainya adalah dengan mengoleskan minyak jarak secara langsung pakai kapas atau cotton bud dengan halus pada area bisul yang telah dibersihkan dan dikeringkan. Tutup bisul dengan kain steril atau plester untuk menjaga kebersihan dan mencegah kontaminasi. Ulangi penggunaan ini beberapa kali sehari sampai bisul sembuh.
Minyak Nimba
Minyak nimba, juga dikenal sebagai minyak neem, juga memiliki sifat antiseptik, antimikroba, dan antiinflamasi yang membantu dalam mengatasi bisul. Tinggal oleskan sedikit minyak nimba pada area bisul yang telah dibersihkan dan dikeringkan. Pijat lembut minyak ke dalam kulit dan biarkan meresap. kamu juga dapat menambahkan beberapa tetes minyak nimba ke dalam air mandi hangat dan berendam selama beberapa menit. Lakukan pengobatan ini beberapa kali sehari sampai bisul sembuh.
Madu
Kalau kamu tidak alergi dengan madu, kamu bisa menggunakannya untuk mengatasi bisul. Madu memiliki sifat antimikroba dan antiinflamasi yang membantu memerangi infeksi bakteri pada bisul dan mengurangi peradangan, serta membantu dalam proses penyembuhan luka dan mengurangi rasa sakit. Cara pakainya juga sangat sederhana. Oleskan 100% madu alami dengan lapisan tipis pada bisul dan biarkan sekitar 10 sampai 15 menit, kemudian bilas hingga bersih. Biar lebih maksimal, ulangi ini 2 sampai 3 kali sehari.
Nah, itulah beberapa obat bisul alami yang bisa kamu terapkan sendiri di rumah. Tapi jika bisul gak sembuh-sembuh, segera ke dokter untuk mencari solusi yang paling bagus untuk masalah bisulmu.
Kalau di rumah tidak ada bahan-bahan yang disebutkan di atas, gak usah repot-repot keluar rumah karena kamu bisa belinya secara online di Lazada. Kirimnya pun cepat dan bisa gratis ongkir se-Indonesia. Yuk, cari segala kebutuhanmu di Lazada dan download sekarang.