Merawat hewan peliharaan sudah menjadi hobi yang sangat populer. Ada banyak sekali jenis binatang yang sudah bisa dijadikan hewan peliharaan, mulai dari kucing, anjing, ikan, hingga burung. Tentunya setiap orang yang memutuskan untuk memelihara binatang harus tahu bagaimana cara untuk merawatnya. Nah, berikut ada tips merawat hewan yang bisa membantu kamu.
Tips Merawat Hewan Peliharaan
Meskipun kamu masih pemula dalam memelihara binatang, kamu tidak perlu khawatir karena kami telah mengumpulkan tips merawat hewan yang Lazadians bisa terapkan dalam keseharianmu. Lantas apa saja tipsnya?
1. Sediakan Kandang yang Nyaman
Seperti manusia, hewan juga membutuhkan tempat tinggal yang layak. Tentunya sebagai pemilik hewan kamu sangat wajib untuk menyediakan kadang dengan kondisi yang nyaman sebagai tempat tinggal hewan. Pastikan kamu tahu jenis kandang yang paling tepat untuk hewanmu, karena setiap hewan memiliki jenis kandang dan kebutuhan yang berbeda-beda.
Sebagai contoh, kadang untuk kucing biasanya perlu dilengkapi alas tidur yang nyaman sebagai tempat tidur. Untuk meningkatkan kenyamanannya, kamu bisa menggunakan kain, selimut, atau handuk sebagai tempat tidurnya. Tempat tidur yang nyaman pun juga bisa mencegar bulu kucing mudah rontoh dan menghindarinya dari serangan serangga-serangga yang berbahaya.
2. Memberikan Makanan dan Minuman yang Sehat
Agar hewan peliharaan kamu bisa tumbuh dengan sehat, tentunya kamu perlu memberikan makanan dan minuman yang sehat untuknya. Dengan demikian, hewan peliharaan kamu bisa terhindar dari berbagai penyakit yang sewaktu-waktu bisa datang menyerang.
Makanan dan minuman juga perlu diganti secara rutin. Hal ini dikarenakan makanan atau minuman yang tersisa pada tempat makannya bisa tercemar oleh bakteri dan virus jika sudah lama dibiarkan. Tentunya ini bisa mengakibatkan hewan kamu terkena penyakit.
3. Bersihkan Kotoran Hewan Secara Rutin
Selain memberikan tempat tinggal yang layak dan nyaman untuk hewan peliharaan kamu, kamu juga harus selalu membersihkan kotoran-kotoran yang ada di kandangnya. Tumpukan kotoran bisa menjadi sumber penyakit untuk hewan peliharaanmu.
Oleh karena itu, kamu harus memastikan bahwa kandangnya tidak ada tumpukan kotoran, baik itu sisa makanan maupun kotoran yang tertinggal dari hewan tersebut.
Jika memang memungkinkan, kamu bisa mencoba melatih hewan peliharaan untuk membuang air pada tempat yang sudah kamu sediakan. Cara ini akan memudahkan kamu dalam membersihkan kotoran di sekitar rumah ataupun di kandang hewan peliharaanmu.
4. Lakukan Vaksinasi Secara Rutin
Jika kamu sudah memberikan asupan nutrisi yang tepat secara rutin, selanjutnya kamu perlu memastikan kondisi kesehatan hewan peliharaanmu. Hal ini bisa dilakukan dengan memvaksinasi hewan kamu secara rutin.
Kamu bisa coba pergi ke dokter hewan terdekat untuk memeriksa kondisi kesehatan hewanmu. Hal ini dilakukan untuk mendeteksi apabila ada masalah kesehatan yang dimilikinya sejak dini. Selain itu, pemberian vaksin juga bisa mencegah terjadinya risiko gangguan kesehatan maupun kematian yang bisa jadi karena bakteri maupun virus.
5. Sediakan Tempat di Luar Kandang
Selain menyediakan kandang untuk hewan peliharaan kamu beristirahat, kamu juga perlu memiliki lingkungan yang baik di luar kandang tersebut. Sama seperti manusia, hewan peliharaan juga perlu kebebasan dalam beraktivitas di luar kandang.
Hal ini dilakukan untuk mengurangi stres yang mungkin dialami oleh hewan ketika terkurung di dalam area kandang. Oleh karena, itu kamu bisa coba menyediakan area bermain di luar kandang agar hewan kamu bisa bermain dengan bebas.
Bahkan, kamu bisa coba memberikan perlengkapan seperti alas tidur, mainan, ataupun makanan di area luar kandang. Dengan begitu, kebutuhan hewan kamu akan terpenuhi dengan baik.
6. Berkomunikasi Secara Intensif
Hewan peliharaan biasanya cukup aktif dan menyayangi pemiliknya jika diperlakukan dengan baik. Hal ini bisa kamu wujudkan dengan berkomunikasi secara intensif untuk membangun ikatan dengan hewan peliharaan kamu. Kamu bisa mulai mengajak hewan peliharaan berbicara, bermain dengannya, ataupun menggendongnya. Cara ini dikatakan mampu memberikan ketenangan serta merangsang pertumbuhan hewan peliharaan.
Nah, itulah beberapa tips merawat hewan yang bisa kamu lakukan. Dan kini, kamu dapat menemukan berbagai produk berkualitas yang berkaitan dengan perawatan hewan peliharaan kamu secara mudah di Lazada. Promo-promonya juga banyak, lho. Mulai dari gratis ongkir hingga promo menarik lainnya yang bisa bikin belanjaan makin murah! Yuk, belanja sekarang!