Siapapun pasti mengenalnya, bahkan sering mengkonsumsinya. Siapa sangka, brand yang satu ini kini menjadi salah satu kuliner yang cukup dicari di pasar Internasional. Seperti diketahui bersama mie, terutama Indomie adalah salah satu kuliner praktis yang dapat dimasak kapan dan dimana saja. Selain itu proses memasaknya juga tidak sulit. Siapapun, termasuk anak kecil pun dapat memasaknya tanpa kesulitan.
Indomie sendiri adalah produk makanan olahan, dalam bentuk mie, yang telah melalui proses produksi yang higienis, dengan dukungan peralatan standar internasional. Mie selain dapat dikonsumsi sebagai camilan, juga dapat dijadikan sebagai makanan pokok. Yang menarik adalah produk yang ditawarkan dibandrol dengan harga yang relatif terjangkau. Ini yang menjadi salah satu alasan, produk mie ini begitu dicintai oleh masyarakat luas, selain rasanya yang nikmat. Seiring perkembangan jaman, kini Indomie tidak hanya menyuguhkan mie yang itu-itu saja. Ada cukup banyak variasi produk yang ditawarkan oleh brand yang satu ini. Bahkan kini brand Indomie dari PT Indofood tersebut, terus mengembangkan rasa yang ada, salah satunya adalah dengan menggabungkan mie dengan aneka kuliner khas Indonesia.
Berikut ini adalah beberapa koleksi rasa yang dikeluarkan oleh Indomie official store tersebut, antara lain: Mie Goreng, Seperti namanya, maka teknik memasaknya adalah dengan cara digoreng dan tidak menggunakan kuah. Adapun aneka koleksi rasa yang ditawarkan antara lain, Indomie Goreng Sambal Matah, Sambal Rica-Rica, Ayam Bawang, Mie Goreng Soto, Iga Penyet, Cabe Ijo, Rendang, Mi Goreng Spesial, dan juga Mi Goreng Spesial Plus. Mie Kuah, Indomie yang satu ini menggunakan varian rasa yang lebih beragam, dan beberapa diantaranya menggunakan racikan dari bumbu-bumbu masakan khas Indonesia. Adapun aneka koleksi mie kuah yang dimaksud, antara lain Mi Ayam Spesial, Soto Mie, Bakso Sapi, Kaldu Udang, Soto Spesial, Kari Ayam dengan Bawang Goreng, Kari Ayam, Kaldu Ayam, dan rasa Ayam Bawang. Mie Jumbo, Untuk Anda yang merasa bahwa porsi mie yang ditawarkan kurang, tidak ada salahnya jika mencoba mengkonsumsi mie yang satu ini. Koleksi mie yang ditawarkan, adalah mie goreng dengan ukuran atau porsi yang lebih besar. Adapun mie yang ditawarkan antara lain Mie Goreng Spesial Jumbo dan Mie Goreng Jumbo Rasa Ayam Panggang. Mie Kriting, Ini adalah varian mie yang terbuat dari jenis tepung yang berkualitas tinggi, tidak hanya itu, mie jenis ini, juga dilengkapi dengan toping spesial, dengan pilihan bahan yang juga terbaik. Produk yang ditawarkan antara lain Mie Goreng Salted Egg, Mie Keriting Goreng Spesial, Mi Keriting Goreng rasa Ayam Bawang, Mi Keriting Rasa Ayam Cabe Rawit. Kuliner Indonesia, Cita rasa yang ditawarkan kali ini terinspirasi oleh aneka resep kuliner dari nusantara. Produk yang ditawarkan antara lain Mi Goreng Masak Habang, Mi Goreng Aceh, Mi Rasa Soto Lamongan, Mi rasa Soto Padang, Mi Kuah Soto Lamongan, Mi Goreng Dendeng Balado. Hype Abis, Ini adalah salah satu kuliner mie kekinian yang dipadukan dengan rasa ayam Geprek.